Rabu, 06 September 2017

OASIS ( Olimpiade Akuntansi STIE Triatma Mulya) Antar SMK Se-BALI TAHUN 2017

BY HMP Akuntansi Universitas Triatma Mulya IN , , , No comments


Himpunan Mahasiswa Program Studi Akuntansi STIE Triatma Mulya, sebagai salah satu organisasi kemahasiswaan di lingkungan STIE Triatma Mulya memiliki kewajiban untuk mensosialisasikan dan turut aktif untuk mewujudkan visi STIE Triatma Mulya dengan berbagai program kerja. Salah satu program kerja unggulannya adalah penyelenggaraan kompetisi antar siswa yang dikemas dalam bentuk “Olimpiade Akuntansi Antar SMK se-provinsi Bali”.

            Dengan diselenggarakannya kegiatan ini diharapkan mampu menarik minat para peserta terutama bagi siswa/i SMK untuk mendalami pengetahuan dibidang akuntansi. Harapannya adalah tumbuh bibit-bibit individu yang memiliki kompetensi dan aktif dalam mengembangkan kualitas individunya terutama dalam menyongsong ASEAN Economic Community (AEC) 2017.

v  PESERTA
Peserta adalah siswa/i SMK baik Negeri maupun Swasta diseluruh Provinsi Bali.

v  KETENTUAN / PERSYARATAN PENDAFTARAN
Waktu pendaftaran 20 Agustus – 14 Oktober 2017
Pendaftaran bisa dilakukan melalui 2 cara yaitu:
1.      Datang langsung ke kampus STIE Triatma Mulya Dalung (Jl. Kubu Gunung, Tegal Jaya, Dalung)
a.       Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000/tim
b.      Menyerahkan kelengkapan administrasi berupa formulir pendaftaran, pas foto berwarna ukuran 3x4 1 lembar, fotocopy kartu pelajar sebanyak 1 lembar, bukti transfer
2.      Via Online melalui web www.hmpakuntansi-stietm.com
a.       Membayar biaya pendaftaran sebesar Rp 200.000 melalui rekening; Bank Mandiri No. Rek: 900-00-4138332-5 a.n. NI KOMANG TRYASAVITRI
b.      Mengisi formulir pendaftaran di www.hmpakuntansi-stietm.com/p/pendaftaran.html dan melengkapi berkas-berkas administrasi sebagai berikut:
•  Scan pas foto berwarna ukuran 3x4 1 lembar/orang
•  Scan Kartu Pelajar
•  Scan bukti transfer
c.       Melakukan konfirmasi atas pembayaran kepada panitia:
•  Ari  Purnami : 081 337 683 413
•  Clara              :  081 236 668 298
d.      Jumlah guru pendamping maksimal 1 (satu) orang untuk perwakilan masing-masing sekolah.

NB:
·         Jumlah guru pendamping maksimal 1 (satu) orang untuk perwakilan masing-masing sekolah.
·         Info lebih lanjut kunjungi www.hmpakuntansi-stietm.com



  
v  PELAKSANAAN

Technical Meeting :


Hari/Tanggal
:
Sabtu, 21 Oktober 2017
Tempat
:
Aula STIE Triatma Mulya, Badung
Waktu
:
09.30 – 10.00 WITA


Lomba :


Hari/Tanggal
:
Sabtu, 21 Oktober 2017
Tempat
:
Kampus STIE Triatma Mulya, Badung
Jl. Kubu Gunung, Tegal Jaya, Dalung
Waktu
:
10.30 WITA


HADIAH LOMBA

Kategori SMK

Juara I                         : Piala + Piagam + Uang Tunai Rp 2.000.0000,-
Juara II                        : Piala + Piagam + Uang Tunai Rp 1.000.000,-
Juara III                      : Piala + Piagam + Uang Tunai Rp 1.000.000,-
 Untuk infomasi lebih lanjut dapat menghubungi :


Ari  Purnami : 081 337 683 413
Clara              :  081 236 668 298
                                                                                                               
  


OASIS ( Olimpiade Akuntansi STIE Triatma Mulya)
Antar SMK Se-BALI
TAHUN 2017
I.              Tahapan OASIS
A.    Materi Lomba
Materi Lomba OASIS ( Olimpiade Akuntansi STIE Triatma Mulya ) untuk kategori  SMK adalah pengantar akuntansi, akuntansi keuangan ( jasa, dagang, manufaktur), MYOB, perpajakan.
B.     Tahapan
Konsep lomba ini adalah Tim. Setiap Tim terdiri dari 3 orang. Lomba ini terdiri dari 2 Babak yaitu :
1.    BABAK PENYISIHAN
Dalam Babak Penyisihan ini, 3 orang dari setiap Tim Mengerjakan Soal Babak Penyisihan secara Individu.
Jenis Soal                            :  Multipel Choice
Jumlah Soal                        :  100 soal Multipel Choice
Durasi                                 :  90 menit
Jumlah Nilai dari setiap anggota dalam satu Tim akan diakumulasikan untuk menentukan Tim yang masuk ke Babak Final.
2.    BABAK FINAL
Tim yang mengikuti Babak Final adalah Tim yang masuk dalam 5 Besar dari Babak Penyisihan, dengan ketentuan sebagai berikut :
Babak Final adalah Lomba Cerdas Cermat. Lomba Cerdas Cermat ini terbagi menjadi 3 Sesi, yaitu :
a.    Soal Wajib
Soal Wajib adalah soal yang akan diberikan kepada masing – masing Tim yang harus dijawab oleh Tim tersebut. Pada sesi ini, apabila salah sau Tim tidak bisa menjawab soal atau salah menjawab soal, soal tersebut tidak akan dilempar kepada Tim yang lain. Jumlah soal untuk setiap Tim adalah 5 Soal.
b.    Soal Lempar Rebut
Soal Lempar Rebut adalah Soal yang diberikan kepada masing – masing Tim yang harus dijawab oleh Tim tersebut. Pada sesi ini, apabila salah satu Tim tidak bisa menjawab soal atau salah dalam menjawab soal, soal tersebut akan dilempar dan diperebutkan oleh Tim yang lain. Jumlah soal untuk setiap Tim adalah 5 Soal.
c.    Soal Rebutan
Soal Rebutan adalah Soal yang tidak terikat oleh salah satu Tim. Soal akandibacakan oleh Dewan Juri dan selanjutnya setiap Tim harus Rebutan untuk dapat menjawab Soal tersebut. Apabila Tim yang pertama salah menjawab Soal, maka Soal akan dilempar dan diperubatkan kembali oleh Tim yang lain. Jumlah Soal untuk Soal Rebutan adalah 10 Soal.

II.                Sistem Penilaian
1.      BABAK PENYISIHAN
a.      Sesi Wajib
1.      Soal terdiri dari 5 soal wajib, yang harus dijawab semua.
2.      Setiap soal benar akan diberikan nilai 10, dan apabila tidak menjawab atau jawaban salah tidak dikenakan pengurangan nilai.
3.      Waktu untuk menjawab setiap soal adalah 30 detik dimulai setelah soal dibacakan dan akan diakhiri dengan suara  kempul/gong.
4.      Soal tidak bisa dilewati atau Pass
5.      Apabila peserta tidak menjawab soal dalam waktu 30 detik maka soal dianggap hangus dan akan dilanjutkan ke soal berikutnya.
b.      Soal Lempar Rebut
1.      Setiap Tim akan mendapat masing – masing 5 soallempar rebut.
2.      Soal hanya akan dibacakan 1 kali dan tidak ada pengulangan soal untuk Tim lainnya.
3.      Setiap Tim yang mendapat giliran soal harus menjawab soal yang diberikan dalam waktu 30 detik.
4.      Setiap jawaban benar akan mendapat nilai 20dan apabila salah atau tidak menjawab maka tidak ada pengurangan nilai.
5.      Apabila dalam waktu 30 detik Tim tersebut, tidak dapat menjawab soal dan/atau jawaban yang diberikan salah, maka soal akan dilempar dan direbutkan oleh Tim lainnya yang pertama kali menekan bel setelah dipersilakan oleh pembawa acara.
6.      Tim yang pertama kali menekan bel dipersilakan menjawab pertanyaan dalam waktu 30 detik tanpa ada pengulangan soal.
7.      Soal hanya dilempar 1 kali.
8.      Setelah Tim pertama menyelesaikan 5 soal lempar rebut, dilanjutkan dengan Tim berikutnya.
c.       Soal Rebutan
1.      Soal rebutan terdiri atas 10 soal dengan nilai setiap soal yaitu 30 dengan waktu untukmenjawab soal 30 detik, jika tidak bisa menjawab dan/atau jawaban salah maka akan dikurangi 5.
2.      Soal hanya dibacakan sekali dan tidak ada pengulangan soal.
3.      Tim yang berhak menjawab adalah Tim yang pertama kali menekan bel setelah soal selesai dibacakan.
4.      Tim yang menekan bel sebelum soal selesai dibacakan tetap akan dipersilakan menjawab, dengan konsekuensi soal tidak akan dilanjutkan untuk Tim tersebut.
5.      Apabila jawaban Tim tersebut salah, maka soalakan dibacakan sekali lagi untuk diperebutkan Tim lainnya.
6.      Apabila Tim yang merebut soal jawabannya salah maka soal akan dilempar kepada Tim lainnya, begitu seterusnyasampai soal dijawab dengan benar atau tidak terjawab.

III.             Juara – Juara
Dalam OASIS, Juara-juara yang diperebutkan :
§  Juara I, II,III


IV.             Sistem Penentuan Juara
Kategori SMK
§  Pada babak penyisihan akan ditentukan rengking 1 sampai 5 yang akan maju ke Babak Final
§  Pada babak final dari 5 besar akan ditentukan juara I, II dan III
§  Nilai yang dijadikan patokan dalam menentukan juara adalah total nilai di babak final.
§  Apabila ada nilai yang sama, maka Tim yang memiliki nilai yang samaakan diadu ulang untuk menentukan juara-juaranya.
§  Hasil penilaian dan keputusan dewan juri tidak dapat diganggu gugat.

V.                Tata Tertib Peserta OASIS
1.      Peserta wajib hadir 30 menit sebelum acara pembukaan dan Technical Meeting dimulai.
2.      Peserta wajib melakukan registrasi dan absensi.
3.      Peserta diharuskan membawa alat tulis dan alat hitung sendiri dan tidak diperkenankan saling pinjam antar peserta.
4.      Bagi peserta yang terlambat datang diperkenankan mengikuti Lomba tanpa perpanjangan waktu.
5.      Peserta wajib menggunakan tanda peserta yang diberikan oleh panitia saat registrasi.
6.      Peserta dilarang membawa handphone atau catatan dalam bentuk apapun ke dalam ruangan Lomba.

7.      Peserta dilarang bekerja sama dalam bentuk apapun dengan peserta lain saat Lomba berlangsung. Apabila ada peserta yang diketahui bekerjasama akan didiskualifikasi, setelah melalui pertimbangan dewan juri.

0 komentar:

Posting Komentar